Pos Indonesia Bantu Distribusi Donasi dari Nusa Buku

Pos Indonesia Bantu Distribusi Donasi dari Nusa Buku

Pos Indonesia, dengan kampanye “Bergerak”, mulai mendistribusikan buku hasil donasi yang dikumpulkan Medco Foundation dalam Pogram Nusa Buku. Sebanyak 1.251 buku dikirimkan ke empat titik di empat provinsi yakni Aceh, Banten, Nusa Tenggara Barat, dan Yogyakarta dikirim pada Senin (19/3).

Pos Indonesia menggratiskan pengiriman buku ke semua taman baca di Indonesia, sesuai janji Presiden Republik Indonesia Joko Widodo kepada para penggiat literasi dalam sebuah forum yang bertepatan dengan Hari Pendidikan Nasional, Mei 2017 lalu.

“Pengiriman 1.251 buku ini adalah tahap pertama. Medco Foundation akan rutin mengirimkan buku-buku ke taman baca di beberapa wilayah Indonesia, termasuk pulau terluar seperti Natuna dan Anambas. Pekan lalu kami juga mengirim 4.465 buku via kapal laut ke Kabupaten Merauke dan Asmat, Papua” ujar Rendra Permana, Head of Program Medco Foundation.

Buku-buku yang didistribusikan Medco Foundation ini hasil dari “Nusa Buku”, program penguatan literasi yang dilakukan dengan mengumpulkan donasi buku dan mendistribusikannya ke wilayah-wilayah sasaran dari ujung barat hingga timur Indonesia. Sejak dimulai November 2017, Nusa Buku telah mengumpulkan 11.179 buku.

Rendra menyampaikan terima kasih kepada Pos Indonesia yang telah membantu Medco Foundation mempermudah distribusi buku. Ia berharap  dukungan ini bisa mewujudkan cita-cita bersama dalam penguatan literasi di Indonesia.

Wakil Kepala Kantor Pos Jakarta Pusat, Gatot Meganthara, saat penyerahan dan distribusi donasi buku dari Medco Foundation, mengatakan pihaknya berkomitmen melayani maksimal pengiriman buku gratis ke semua wilayah Indonesia. “Buku donasi, baik dari perorangan maupun institusi, akan kami kirimkan ke taman baca di manapun di wilayah Indonesia,” ujar Gatot.

Gatot mengajak masyarakat Indonesia ikut “Bergerak” bersama Pos Indonesia untuk mendukung penguatan literasi. “Mari kita menyumbangkan buku. Pos Indonesia akan mengirimkannya ke taman-taman baca. Satu orang bisa mengirim hingga 10 kilogram ke satu taman baca. Gratis,” kata Gatot. [INS]  

 

Leave a Comment

For security, use of Google's reCAPTCHA service is required which is subject to the Google Privacy Policy and Terms of Use.

I agree to these terms.